Homemade Tomato Sauce



Assalamua'laikum warohmatulloh wabarokatu...
Wilujeng wengi...


Ada rencana mau bikin pizza, atau mau bikin pasta dengan saus Bolognaise? hm, sepertinya temen temen harus nyiapin sausnya dulu nih. Membeli sih praktis, tapi membuat sendiri tak kalah lezat lho.. apalagi jika saus yang kita buat berasal dari bahan bahan yang fresh, hasilnya pasti lebih lezat dari saus tomat pabrikan. Dan tentu saja minus pengawet atau bahan tambahan pangan lain yang tidak diperlukan tubuh.
 
Untuk membuat saus tomat homemade ala Italia sebenarnya tidak serepot yang dibayangkan. Relatif mudah kok. Hanya saja, saran saya untuk mengurangi beban pekerjaan, sebaiknya saus dibuat sehari sebelum kita membuat pasta atau pizza. Sehingga ketika waktunya digunakan, saus sudah tinggal pakai. Resep yang saya buat ini tidak disertakan daging. Jika teman teman berencana menambahkan cincangan daging ke dalamnya, masukan daging setelah tumisan bawang beraroma harum. Masak hingga daging berubah warna, masukan bahan lain, dan lanjutkan memasak seperti tertulis di dalam resep. Mudah kan?


------------------
HOMEMADE TOMATO SAUCE






750 gr tomat, rebus, buang kulit dan bijinya cincang halus
2 buah bawang bombay ukuran kecil, cincang
3 buah bawang putih, cincang
2 sdt gula pasir
Garam
1 sdt lada hitam ulek kasar
3 sdm olive oil/butter
Parsley, oregano, basil kering secukupnya






Panaskan olive oil/ butter tumis bawang sampai harum, masukan tomat masak hingga mengental. Tambahkan gula, garam, lada hitam. Cicipi, terakhir masukan basil, oregano dan parsley. Angkat, dinginkan. Masukan ke dalam jar bersih, tutup rapat. Simpan dalam lemari es.
Saus ini bisa untuk pizza, atau pasta. Tambahkan daging cincang bila suka.



------------------


Selamat mencoba, semoga bermanfaat...


Wasalam,



2 Komentar

  1. Klao gw cuman kasih oregano doang yg banyak biar mantap

    BalasHapus
    Balasan
    1. jadi abang makannya dicocol oreagano?*dikepret :P

      Hapus

Silahkan tinggalkan komentar jika berkenan...kalau kebaca Insyaalloh dibales, kalau enggak jangan ngambek, berarti yang punya blog lagi kelilipan nggak ketauan ada komentar nyelip^^